Siasat Pemotor Terobos Banjir di Tangerang: Matikan Mesin dan Dorong, Sumpal Knalpot Pakai Plastik
Untuk motor matik kecil maupun bebek, genangan air berpotensi masuk ke mesin karena posisi knalpot yang rendah
Penulis:
Danang Triatmojo
Editor:
Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Ìý Hujan lebat disertai angin kencang yang menerjang wilayah Jakarta - Tangerang dan sekitarnya pada Selasa (13/5/2025) petang hingga malam membuat banjir sejumlah ruas jalan.Ìý
Satu diantaranya beberapa titik Jalan KH Hasyim Ashari, Neroktog, Pinang, Kota Tangerang. Ìý
Cuaca ekstrem yang menerjang selama kurang lebih 2 jam ini membentuk genangan di 3 titik Jalan KH Hasyim Ashari. Genangan dimulai dari jalan di depan Gang Ambon sebelum jembatan layang Tol Pinang.
Genangan air ini membuat banyak pengemudi roda dua menepikan kendaraannya karena ragu apakah motor mereka aman dari rendaman air. Kondisi ini membuat lalu lintas macet, mobil nyaris tidak bergerak.
Takut mesin motornya rusak karena kemasukan air, banyak pengemudi yang memilih mematikan kendaraannya dan menuntunnya menerjang banjir.Ìý
Baca juga: Polisi Ungkap Kronologi Keluarga Pasien Aniaya Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi, Dipicu Suara Knalpot
Sebagian bahkan memiringkan motornya karena takut knalpot motor mereka kemasukan air.
Beberapa lainnya bahkan terlihat menyumpal lubang knalpot motornya dengan plastik yang mereka ambil dari dalam bagasi.
"Sumpel dulu biar ga kemasukan air," kata salah seorang pengemudi di lokasi.
Untuk motor matik kecil maupun bebek, genangan air berpotensi masuk ke mesin karena posisi knalpot yang rendah.
Sedangkan motor matik gambot besar yang punya posisi knalpot lebih tinggi dan condong ke atas, genangan air tidak sampai menyentuh lubang apalagi masuk ke dalam.
Berbeda dari pemotor, pengemudi mobil harus sabar menunggu antrean untuk gilirang menerjang banjir yang kerap melanda ruas jalan tersebut ketika hujan lebat turun.Ìý
Sekitar pukul 20.00 WIB, kendaraan roda empat atau lebih mengular panjang, kira - kira 3 kilometer mulai dari Jalan Hasyim Ashari hingga dekat underpass perempatan Ciledug.Ìý
Tak banyak yang berputar arah. Selain padatnya lalu lintas, juga karena Jalan KH Hasyim Ashari jadi jalur utama bagi warga Tangerang menuju Jakarta maupun sebaliknya.
Ìý
Ìý
Adik yang Bunuh Kakak Kandung di Tangsel Karena Warisan Pernah Terlibat Kasus Judi |
![]() |
---|
3 Pelajar Bersenjata Tajam Ditangkap Polisi Setelah Tawuran di Ciputat, Terancam Dijerat UU ITE |
![]() |
---|
Motif Adik Bunuh Kakak Kandung di Tangerang Selatan, Sering Dihina dan Tak Dapat Jatah Rumah Warisan |
![]() |
---|
Jadwal Tayang Perdana Film Cocote Tonggo di Bioskop Tangerang, 15 Mei 2025 |
![]() |
---|
Nasib Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di SMK Waskito Tangsel, Dirumahkan Tapi Tetap Ikut UjianÌý |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.