Bursa Transfer
Liverpool dan Arsenal Berebut Bintang Celtic Asal Jepang, van Dijk Sindir Arteta Hattrick Runner-up
Kapten Liverpool, Virgil van Dijk menyindir Mikel Arteta terkait torehan hat-trick di posisi runner-up klasemen Liga Inggris bagi Arsenal.
Penulis:
Hasiolan Eko P Gultom
Liverpool dan Arsenal Berebut Tanda Tangan Bintang Celtic Asal Jepang, van Dijk Sindir Arteta Hattrick Runner-up
TRIBUNNEWS.COM - Dua klub raksasa Liga Inggris, Liverpool dan Arsenal dikabarkan tengah bersaing untuk mendapatkan
bintang Celtic, Daizen Maeda.
Kedua klub Liga Primer itu berhasrat untuk mendatangkan bintang Jepang itu, yang belum menandatangani kontrak baru di klub Skotlandia tersebut.
Menurut laporan di TBR Football, Maeda diminati Arsenal dan Liverpool pada jendela bursa transfer musim panas ini.
Baca juga: Raphinha Pecahkan Rekor Lionel Messi di Barcelona Usai Laga Kontra Inter Milan
Chelsea dan Tottenham juga memantau bintang Celtic yang kontraknya berakhir pada 2027 tersebut.
"The Gunners dan The Reds tengah berupaya merekrut pemain sayap kiri musim panas ini dan melihat bintang Jepang itu sebagai pemain yang ideal. Mereka yakin kalau Maeda dapat meng-copy paste penampilannya di Liga Primer Skotlandia di Liga Primer Inggris dan mencetak lebih banyak gol dalam pertandingan," tulis laporan yang dikutip, Kamis (1/5/2025).
Adapun desas-desus kepindahan Maeda dari Celtic mencuat setelah sang pemain melontarkan pernyataan yang menyiratkan dia bersedia pergi dari klub Skotlandia tersebut demi karier yang lebih mentereng.
"Yah, saya tidak yakin. Itu pertanyaan yang sulit. Selama saya di sini, saya selalu ingin berjuang dan bermain untuk Celtic. Saya ingin terus fokus dan bermain untuk tim," katanya dalam laporan TBR Football.
Maeda telah memainkan 154 pertandingan untuk Celtic sejak bergabung dari klub Jepang, Yokohama F. Marinos.
Ia telah mencetak 62 gol selama bermain untuk tim Skotlandia tersebut, dan memberikan 27 assist.
Aston Villa, Brentford, Fulham, Crystal Palace, West Ham United, dan Leeds United juga dikatakan tengah memantau bintang berusia 27 tahun itu.

Virgil van Dijk Ingin The Reds Cari Pemain Anyar
Terkait kabar di jendela transfer, Kapten Liverpool berharap klubnya merekrut pemain anyar yang jempolan setelah The Reds mampu mengalahkan Arsenal dalapm persaingan gelar Liga Premier Inggris.
Bagi pemain Belanda tersebut, torehan juara Liga Inggris musim ini hanya lah permulaan bagi Liverpool, oleh karena itu, klub harus mendapat amunisi yang lebih baik lagi.
“Menurut saya, ceritanya belum selesai. Klub ini sangat ambisius, rencana untuk musim panas ini terdengar bagus. Masih banyak yang harus dicapai di sini. Apa pun yang akan terjadi dengan pemain yang datang atau pergi, saya pikir ini akan menjadi musim panas yang sangat penting bagi klub. Saya yakin bahwa manajemen klub juga melihatnya seperti itu – dan kita harus percaya bahwa mereka akan melakukannya dengan cara yang baik, sehingga kita juga dapat bermain untuk meraih hadiah di tahun-tahun mendatang,” kata Van Dijk.
Bursa Transfer
Manuver di Deadline Transfer: Arsenal Dikejar Waktu Buru Penyerang, Kejutan AC Milan Lepas Morata |
---|
Update Bursa Transfer Pemain: Gerakan Mengejutkan AC Milan, Manchester United Bisa Untung |
---|
Bursa Transfer Pemain: Arsenal Ditolak Aston Villa, Al Nassr Menggila Cari Striker Anyar |
---|
Amorim Buka Suara soal Masa Depan Garnacho, Kode Bakal Tinggalkan Man United? |
---|
Baru Mainkan 2 Pertandingan, Ronaldo Kwateh Dipinjamkan Muangthong United ke Klub Liga 2 Thailand |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.