Liga Italia
Nasib Aneh Sergio Conceicao di AC Milan, Trofi Juara Bisa Berarti Pengangguran
Nasib Sergio Conceicao di AC Milan tak akan tertolong meskipun dengan trofi juara Coppa Italia yang diraih bersama Rossoneri musim ini.
Penulis:
Guruh Putra Tama
Editor:
Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Nasib pelatih AC Milan, Sergio Conceicao, sepertinya benar-benar tak tertolong.
Bahkan sebuah trofi bergengsi sekelas Coppa Italia tak akan bisa menyelamatkan masa depan pelatih asal Portugal itu di San Siro.
AC Milan disebut sudah memberikan vonis untuk Conceicao.
Mereka tak akan memperpanjang kerja sama dengan pelatih yang pernah berkiprah di Italia sebagai pemain ini.
Ia disebut gagal mengangkat permainan Rossoneri selepas era Paulo Fonseca yang gagal total.
Posisi AC Milan di klasemen Liga Italia masih sama saja dengan sebelumnya, yaitu berada di peringkat kesembilan.
Dikutip dari Football Italia, AC Milan sudah memutuskan akan mencoba peruntungan dengan menggaet pelatih baru untuk musim 2025/2026.
Hal itu membuat nasib Sergio Conceicao tak akan tertolong.
Bahkan dengan persembahan trofi Coppa Italia pun, masa depannya di San Siro sudah ditentukan.
Baca juga: Tanda-tanda Musim Inter Milan Berubah Berantakan, AC Milan Estafet ke Napoli dan Barcelona

Ia pasti akan diganti dengan pelatih baru yang dianggap bisa mengangkat permainan tim.
Petinggi AC Milan nampaknya tak hanya memandang kepentingan jangka pendek saja untuk memutuskan nasib Conceicao.
Mereka juga melihat apa yang bisa ditawarkan sang pelatih untuk mengawal skuad Rossoneri.
Bisa dibilang AC Milan memiliki tim yang dihiasi banyak pemain muda berbakat.
Rossoneri sepertinya ingin membangun skuadnya dengan pondasi beberapa pemain muda tersebut.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.