Copa Del Rey
Sorotan Barcelona vs Real Madrid: Los Blancos Menjawab Tuduhan Boikot, Wasit Malah Menangis
Tangisan wasit pertandingan final Copa del Rey dan jawaban isu boikot laga mewarnai sorotan El Clasico Barcelona vs Real Madrid malam ini.
Penulis:
Drajat Sugiri
Editor:
Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Final Copa del Rey bertajuk El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid menghadirkan sorotan tajam. Madrid diguncang isu boikot, wasit pemimpin laga malah curhat sambil menangis.
Perebutan gelar juara Copa del Rey 2024/2025 antara Barcelona vs Real Madrid berlangsung di Stadion Olimpiade Sevilla, Minggu (27/4/2025) pukul 03.00 WIB.
Sebelumnya, Real Madrid memutuskan untuk tidak menghadiri konferensi pers dan membatalkan sesi latihan di Stadion de La Cartuja sebagai bentuk protes kepada federasi sepak bola Spanyol, RFEF.
Klub beralias Los Blancos ini juga disebut telah meminta RFEF untuk mengganti wasit Ricardo de Burgos Bengoetxea dan wasit VAR, Pablo Gonzalez Fuertes untuk partai final Copa del Rey.

Namun, permintaan tersebut ditolak.
Kekisruhan ini bermula kanal televisi resmi Real Madrid, yakni Real Madrid TV. Kanal itu menyiarkan tayangan yang menyudutkan Ricardo De Burgos Bengoetxea.
Ricardo De Burgos Bengoetxea merupakan wasit yang akan memimpin final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid.
Menurut Real Madrid TV, sang wasit dianggap punya rekam jejak yang akan memberikan keuntungan kepada Barcelona dan menjauhkan Real Madrid dari kemenangan.
Kesalahan-kesalahan yang diduga dilakukan De Burgos Bengoetxea juga ditampilkan di tayangan tersebut.
Dalam jumpa pers, sang wasit menceritakan betapa tekanan tersebut berdampak pada kehidupan keluarganya.
Sang pengadil itu menyebut bahwa anaknya sampai mengalami perundungan karena tuduhan yang diberikan oleh Real Madrid TV.
"Ketika anak Anda pergi ke sekolah dan ada anak-anak lain yang mengatakan bahwa ayahnya adalah 'pencuri' dan ia pulang sambil menangis, itu sungguh kacau," ujar De Burgos Bengoetxea, dikutip dari laman BBC.
Baca juga: Daftar Pemain Barcelona dan Real Madrid di Final Copa Del Rey, Kontras Adu Tajam di El Clasico
Situasi menjadi makin panas karena Bengoetxea sampai menangis saat melakukan jumpa persnya sendiri pada Jumat (25/4/2025).
"Apa yang saya lakukan adalah mencoba mendidik anak saya, untuk mengatakan bahwa ayahnya jujur, yang mengutamakan kejujuran, yang juga bisa membuat kesalahan, seperti olahragawan mana pun."
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.