Proliga
Polemik Megawati di Proliga 2025 Belum Kelar, Libero Senior Pertamina Enduro Kembali Bersuara
Polemik Megawati di Proliga 2025 belum kelar, libero senior Pertamina Enduro Nandita Ayu kembali bersuara.
Penulis:
Isnaini Nurdianti
Editor:
Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Polemik Megawati Hangestri di Proliga 2025 nyatanya belum kelar.
Polemik tersebut bermula ketika Megawati mengunggah video di akun TikToknya dengan caption 'playing soap'.Â
Unggahan Megawati diduga menyindir Jakarta Pertamina Enduro yang sengaja mengalah demi memuluskan Jakarta Popsivo Polwan lolos ke grand final Proliga 2025.
Sebaliknya, kekalahan Pertamina Enduro membuat Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia selaku tim Megawati gagal lolos ke grand final Proliga 2025.
Unggahan Megawati langsung viral, caption itu pun dihapus.
Namun, sudah banyak netizen yang melihat dan meng-capturenya.
Sontak situasi itu pun langsung membuat heboh kalangan voli mania Tanah Air, sederet pemain Pertamina Enduro juga ikut bersuara.
Termasuk libero senior Pertamina Enduro, Nandita Ayu.
Baca juga: Buntut Polemik Megawati di Proliga 2025: Gantian Pemain Pertamina Enduro & Popsivo Berteriak di IG

Istri dari Aji Maulana tersebut mengunggah foto di Instagram story beserta pesan yang emosional.
"Emang ya, susah banget sama orang yang suka cari validasi. Ini kalau udah sampe update begiini, gue udah muak banget wou," tulis Nandita.
Tulisan Nandita bisa dikatakan ambigu, ia tak menuliskan secara gamblang sosok yang ia maksud.
Putri dari mantan pelatih Persija Jakarta, Sudirman, itu juga tak menyebut nama Megawati.
Meski begitu, banyak pihak yang berspekulasi jika unggahan Nandita itu mengarah ke Megawati.
Tak ingin menjadi bola liar, Nandita akhirnya kembali bersuara.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.