Komitmen Ayu Widyaningrum Atasi Tantangan Kesehatan Perempuan yang Berdampak Penuaan Dini
Penuaan dini pada perempuan tak lepas dari kebiasaan tidak sehat. Misalnya merokok, asupan nutrisi yang tak seimbang, kurang tidur , dan sres
Penulis:
Willem Jonata
Editor:
Hasiolan Eko P Gultom
Ìý
Komitmen Ayu Widyaningrum Hadapi Tantangan Kesehatan Perempuan yang Berdampak Penuaan Dini
Willem Jonata/bet365×ãÇòͶעnews.com
TRIBUNNEWS.COM - Ayu Widyaningrum, seorang dokter estetika, melihat makin banyak kasus penuaan dini pada perempuan.
Masalah tersebut tak lepas dari kebiasaan tidak sehat.
Misalnya merokok, asupan nutrisi yang tak seimbang, kurang tidur atau istirahat, hingga stres.
Polusi udara dan radiasi matahari juga ikut menyumbang kasus penuaan dini pada perempuan. Termasuk tingginya kasus penyakit tak menular yang mereka alami.
Sebut saja kencing manis atau diabetes, autoimun, kanker serviks, kanker ovarium, dan sejumlah penyakit lainnya.

"Penyakit-penyakit itu berdampak besar pada kasus aging atau penuaan dini," ucap dia.
Umumnya pasien kanker melakukan kemoterapi sebagai bagian dari upaya membunuh sel kanker atau memperlambat pertumbuhannya.
Namun, dampak dari kemoterapi dapat mempercepat penuaan pada pasien.Ìý
Bagi Ayu, kondisi tersebut menjadi tantangannya selaku orang yang menggeluti bidang dermatologi estetik.
"Saya ingin bisa menciptakan sesuatu inovasi yang baru yang aman untuk masyarakat dan aman juga untuk dokter yang mengerjakan," sambung dia.Ìý
Ayu sendiri telah meraih 124 penghargaan berskala nasional hingga internasional sejak tahun 2018.
Artikel ini merupakan bagian dari inisiatif Lokal Asri yang berfokus pada lokalisasi nilai-nilai tujuan pembangunan berkelanjutan. Pelajari selengkapnya!
A member of

Follow our mission at
Menko Perekonomian: Industri Kecantikan Berdampak Positif bagi Ekonomi Indonesia |
![]() |
---|
Bangkitkan Ekonomi Lokal, Eternica Pilih Magelang Sebagai Kota Pertama |
![]() |
---|
Tren Warna Rambut Perempuan 2025 di Indonesia, Inspirasi Alam Mendominasi |
![]() |
---|
Cerita Shakira Amirah dan Xaviera Putri yang Kini Kompak Terjun ke Industri Kecantikan |
![]() |
---|
3 Hal Ini akan Menjadi Tren Perawatan Tubuh di 2025, Simak Tipsnya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.