Truk Tabrak Mobil Kontainer di Cilacap Jateng, Dua Orang Tewas Terjepit
Terjadi kecelakaan antara truk dan truk kontainer di Jalan Soekarno Hatta ikut Desa Menganti, Kecamatan Kesugihan.
Editor:
Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, - Dua truk terlibat kecelakaan di Jalan Soekarno Hatta, Cilacap, Jawa Tengah, Minggu (19/1/2025), hingga menyebabkan dua orang tewas.
Komandan tim rescue, Nurul Fauzan mengatakan, insiden kecelakaan terjadi pada subuh sekira pukul 04.30 WIB.
Saat itu, tim piket Basarnas Cilacap menerima informasi dari Polsek Kesugihan bahwa terjadi kecelakaan antara truk dan truk kontainer di Jalan Soekarno Hatta ikut Desa Menganti, Kecamatan Kesugihan.
"Menerima informasi tersebut, tim rescue dari Basarnas Cilacap langsung turun ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban," katanya kepada bet365×ãÇòͶעbanyumas.com, dikutip Senin (20/1/2025).
Baca juga: Truk Toyota Dyna Terjang Dinding Sekolah Sampai Jebol Usai Tabrakan dengan Pikap di Semarang
Ia menjelaskan, kecelakaan itu bermula dari truk kontainer pengangkut beras yang sedang parkir di sisi kiri jalan.
Tiba-tiba dari arah yang sama truk pengangkut janur menabrak bagian belakang kontainer.
Akibatnya truk pengangkut janur mengalami kerusakan pada bagian depan truk yang membuat dua orang di dalamnya terjepit.
"Akibat kecelakaan itu ada dua orang yang terjepit, sehingga memerlukan evakuasi dengan penanganan khusus," jelas Nurul.
Nurul menyebut, pada pukul 04.55 WIB tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi korban pertama yakni Trias Mahardika (15) dengan kondisi selamat.
Korban Trias Mahardika terindikasi fraktur yang selanjutnya dibawa ke RSI Fatimah.
"Namun pada pukul 05.37 WIB korban atas nama Trias dinyatakan meninggal dunia," ungkapnya.
Kemudian pada pukul 05.50 WIB, tim SAR gabungan kembali mengevakuasi korban kedua yakni Mengga Dwi Mahardika (22).
Korban dievakuasi dalam keadaan meninggal dunia dan dibawa ke RSU Afdila untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.
Diketahui kedua korban tersebut merupakan warga asal Desa Kecitraan, Kecamatan Purwareja Klampok, Kabupaten Banjarnegara. ( Pingky Setiyo Anggraeni/bet365×ãÇòͶעJateng)
Ìý
Artikel ini telah tayang di bet365×ãÇòͶעJateng.com dengan judul
Sumber:
Penyebab Kecelakaan Beruntun di Situbondo, Ada Anak Punk Cegat Truk |
![]() |
---|
Prabowo Minta Kendala di Lapangan terkait Penanganan ODOL Segera Ditangani |
![]() |
---|
Terungkap Penyebab Macet Parah di Tanjung Priok, Polisi Buat Sodetan Urai Penumpukan Kendaraan Kecil |
![]() |
---|
Pelajar SD Tewas Tertabrak Truk Tangki, Jenazah Korban Dibawa ke RSUD Sekayu Sumsel |
![]() |
---|
Polisi Periksa 4 Saksi Terkait Kecelakaan antara KA Jenggala Vs Truk yang Menewaskan Asisten Masinis |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.