Adakah KIPI Imunisasi yang Perlu Diwaspadai Orangtua? Begini Kata Dokter
Dokter Spesialis Anak dr Arifianto Sp.A(K) mengatakan, orangtua tidak perlu khawatir dengan KIPI atau efek samping dari imunisasi.
Penulis:
Aisyah Nursyamsi
Editor:
Choirul Arifin
Laporan Wartawan bet365×ãÇòͶעnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Memberikan imunisasi pada anak merupakan upaya penting yang harus dilakukan oleh orangtua.
Imunisasi merupakan salah satu cara melindungi anak dari berbagai jenis penyakit. Lalu, apakah ada kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) yang perlu diwaspadai orangtua?
Dokter spesialis anak dr Arifianto Sp.A(K) mengatakan, orangtua tidak perlu khawatir dengan KIPI atau efek samping dari imunisasi.
"Karena pada sebagian besar vaksin, kalau saya bilang lebih dari 90 persen vaksin itu KIPI-nya ringan," ungkapnya pada kanal YouTube Kementerian Kesehatan dilansir, Selasa (28/5/2024).
Umumnya, KIPI yang dirasakan oleh anak ringan.
Bahkan jika KIPI demam yang sering dikhawatirkan orang tua sudah sangat jarang terjadi pada anak. Orang tua perlu segera menginformasikan jika anak mengalami demam yang tidak wajar.
"Yaitu kalau yang berlangsung lebih sampai dari 48 jam. Karena vaksin itu sangat-sangat jarang sampai lebih dari 24 jam (KIPI)," imbuhannya.
Baca juga: Tak Perlu Panik, Ini yang Bisa Dilakukan Orang Tua Saat Anak Alami KIPI Usai Imunisasi
Jika terjadi lebih dari 48 jam, orang tua perlu memastikan kembali dengan pergi ke tempat anak mendapatkan imunisasi.
"Untuk memastikan apakah karena KIPI dari vaksin atau bukan begitu. Dan itu pun ternyata setelah diinvestigasi hampir semuanya tidak ada hubungan dengan vaksin," pungkasnya.
Rendahnya Imunisasi Picu Wabah Campak di Khyber-Pakhtunkhwa Pakistan |
![]() |
---|
Tak Hanya untuk Anak, Orang Dewasa Juga Disarankan Vaksinasi MMR untuk Cegah Campak dan Gondongan |
![]() |
---|
Kemenkes: Imunisasi hingga Cuci Tangan dengan Sabun Bisa Bantu Cegah Anak Terkena Penyakit |
![]() |
---|
Cacar Air Mewabah di Sekolah, Lindungi Anak dari Komplikasi dengan Vaksinasi |
![]() |
---|
Alasan Vaksin MMR untuk Cegah Gondongan Belum Masuk Program Imunisasi Nasional |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.